Total Tayangan Halaman

Jumat, 25 Februari 2011

Untuk hari ini


Ketika kau berpikir bahwa kau tahu apa yang di pikir orang lain,
Bahkan ketika kau merasa bahwa kau tahu apa yang di rasa orang lain,
Itu artinya kau tak tahu segalanya

Ketika kau merasa layak di cintai,
Bahkan ketika kau merasa layak di kagumi,
Itu artinya tak satupun orang yang peduli

Bercermin pada hati,
Tapi air jernih dapat memantulkan segalanya,
Di gurun pasir yang gersang itu,
Tempat di mana kau berlindung dari goda dan ragu,
KepadaNya kau mengadu gaduh, merintih perih penuh tangis

Alunan ayat-ayat itu kembali menyadarkanmu,
Bahwa realita adalah kehidupan,
Di arungi dengan ketabahan,
Setapak demi setapak kedepan

Menjalani hari ini dengan baik tanpa lihat ke belakang,
Bukan berarti masa lalu yang terlupa,
Atau tidak dapat menentukan arah masa depan,
Hanya saja cukup hidup yang terbaik untuk hari ini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar